Keaneka Ragaman Hayati

Indahnya Negeri ini Dengan Aneka Macam Bunga

Fashion Show

Fashion Show Dengan Bahan Daur Ulang Limbah

Halaman Madrasah

Suasana Sekolah Nan Asri

Audiensi di Kemenkes RI

Penerimaan Piala LLSS NAsional 2012

Air Sumber Kehidupan

Selamatkan Sungai Dari Sampah bentuk kepedulian Menyelamatkan Kehidupan

Pengumuman Hasil Seleksi PPDB MAN Jombang Tahun Pelajaran 2016-2017

Senin, Mei 30, 2016 |

Berdasarkan hasil rapat panitia PPDB bersama pimpinan MAN Jombang pada hari Sabtu Tanggal 28 Mei 2016 maka diputuskan sebagai berikut:
1. Sebanyak 405 siswa dinyatakan diterima di MAN Jombang pada Gelombang I. Nama-nama klik disini.
2. Bagi yang dinyatakan diterima wajib datang ke MAN Jombang hari Senin, 30 Mei 2016 untuk mengambil edaran.
3. Bagi yang telah di terima wajib daftar Ulang mulai tanggal 2 sd 4 Juni 2016 apabila TIDAK DAFTAR ULANG maka dinyatakan mengundurkan diri dan TIDAK BISA ikut pada Gelombang 2.
4. Bagi yang dinyatakan TIDAK DITERIMA tidak bisa daftar pada Gelombang 2.
5. Tes Penjurusan Akan dilaksanakan pada tanggal 27 Juni 2016.
6. Tes Psikologi dilaksanakan pada tanggal 2 Juli 2016.
Seluruh calon peserta didik yang telah mendaftar ulang wajib mengikuti tes diatas.
Demikian pengumuman ini.
Read More

Ujian Tempuh Tanda Kecakapan Umum Tingkat Bantara dan Laksana Kelas X dan XI MAN Jombang

Minggu, Mei 29, 2016 |

Sebanyak 443 siswa kelas X MAN Jombang dilepas oleh Bapak Kepala Madrasah hari Sabtu pagi, 28 Mei 2016, untuk melaksanakan kegiatan "ujian tempuh tanda kecakapan umum tingkat Bantara" dan 349 siswa kelas XI untuk melaksanakan kegiatan "ujian tempuh tanda kecakapan Laksana". Ini merupakan program wajib Pramuka yang menjadi bagian program ekstrakurikuler wajib di MAN Jombang.
       Ujian ini dilaksanakan pada pukul 07.00 - 12.00 WIB oleh Tim penguji dan pengurus inti Pramuka MAN Jombang beserta 7 orang dari unsur guru yang sudah memiliki sertifikat pembina. Bentuk dari kegiatan ini adalah lintas kata, pembuatan peta buta, sisir sungai, uji mental dan pencarian tanda. Kegiatan dipusat di area rintisan Ma'had MAN Jombang tepatnya di Desa Sengon. Tujuan kegiatan ini adalah ujian kenaikan tingkatan penegak dan sekaligus mengenalkan para siswa lokasi didirikannya ma'had MAN Jombang.
       Dalam acara pembukaan ini Bapak Kepala Madrasah selaku Kamabigus MAN Jombang berpesan agar para siswa menjadi siswa yang bertanggungjawab dan memiliki disiplin tinggi. -Zen/Mia
Read More

Sistem Online PPDB MAN Jombang Semakin Diminati Calon Peseta Didik

Minggu, Mei 29, 2016 |

       

       PPDB secara online MAN Jombang gelombang I dibuka sejak tanggal 9 Mei dan ditutup pada tanggal 28 Mei hari Sabtu kemarin.
Aplikasi PPDB online merupakan sebuah sistem yang dirancang untuk melakukan Otomasi seleksi penerimaan siswa baru, mulai dari proses pendaftaran, proses seleksi hingga pengumuman. Penggunaan Aplikasi secara online ini bertujuan untuk meningkatkan mutu layanan pendidikan, melaksanakan penerimaan siswa baru lebih praktis dan efisien, menyediakan data yang akurat dan memberikan fasilitas akses informasi bagi masyarakat dengan cepat, mudah dan akurat.
       Alhamdulillah sampai hari terakhir kemarin Sabtu tanggal 28 Mei untuk gelombang I MAN Jombang telah memperoleh pendaftar sejumlah 488 siswa. Dari jumlah tersebut akan dilakukan penjaringan melalui hasil tes baca tulis Alquran dan nilai rapot semester 1 sampai semester 5, karena dari pagu yang sudah ditetapkan akan diambil 70% calon peserta didik pada gelombang I dan 30% untuk gelombang II.
       Melihat peminat yang begitu banyaknya, hal ini menunjukkan bahwa MAN Jombang telah dikenal oleh masyarakat luas tidak hanya pada tingkat kabupaten saja, beberapa tahun ini MAN Jombang telah menerima siswa dari luar kota bahkan luar pulau Jawa.fz
Read More

Tahapan Penting PPDB MAN Jombang 2016-2017

Rabu, Mei 18, 2016 |

Kepada seluruh Calon Peserta Didik Baru MAN Jombang di harapkan agar mengetahui tahapan-tahapan penting PPDB Tahun Pelajaran 2016-2017. Adapun tahapan-tahapan penting tersebut sebagaimana tercantum pada gambar dibawah ini:


Read More

4 hari di buka, 128 Calon Peserta Didik Sudah Mendaftarkan Diri Online

Kamis, Mei 12, 2016 |

Sejak mulai dibuka pada hari senin, 9 Mei 2016, PPDB MAN Jombang langsung diserbu calon peserta didik baru.  Dari hasil penelusuran data yang ada, sudah 128 calon peserta didik yang telah mendaftarkan diri secara online di laman web man jombang. Dari jumlah tersebut sebanyak 88 orang yang sudah hadir ke MAN untuk verifikasi data dan mengikuti tes baca tulis Al-Quran.

Diperkirakan banyak calon peserta didik yang akan verifikasi data setelah Ujian Nasional SMP/ MTs selesai. Menurut Imliyaul Faizah, M.Si selaku ketua panitia " Dari 88 orang yang sudah verifikasi 70 persen merupakan siswa dari Madrasah Tsanawiyah dan hanya 30 persen yang dari SMP. Karena masih berbarengan dengan pelaksanaan UN SMP, sisanya belum datang ke sekretariat untuk verifikasi dan ujian Baca Tulis Al- Quran.

Berdasarkan pengumuman dibrosur yang disebar oleh panitia, pendaftaran gelombang 1 ini akan ditutup pada tanggal 28 Mei 2016. Perlu diketahui bagi pendaftar pada gelombang 1 tidak menggunakan ujian seleksi. Sistem penerimaan murni dari nilai rapot siswa dan tes baca tulis Al quran. Mengacu pada PPDB tahun lalu, pada Gelombang I kuota yang disediakan sekitar 75 persen dari Pagu yang tersedia dan sisanya sebanyak 25 persen di peruntukan calon peserta didik Gelombang 2. Bagi calon peserta didik yang sudah dinyatakan lulus dan diterima harus melakukan registrasi ulang jika calon peserta tidak mendaftar ulang maka dinyatakan mengundurkan diri dan tidak bisa mengikuti pendaftaran pada Gelombang 2.

Alur PPDB MAN Jombang tahun ini berbeda dengan tahun sebelumnya. Pada tahun ini siswa harus melakukan daftar online dulu dengan mengisi data pribadi dan nilai-nilai rapot. Pengisian bisa dilakukan diluar MAN atau di lab komputer MAN Jombang. Setelah mengisi data secara Online form tersebut di cetak dan diserahkan ke panitia beserta dokumen-dokumen lain yang dibutuhkan untuk diverifikasi. Kemudian pendaftar langsung mengikuti ujian baca tulis alquran di sekretariat.

Pengumuman nama-nama siswa yang diterima akan dilaksanakan pada tanggal 30 Mei 2016. Untuk daftar ulang calon peserta didik baru yang sudah diterima dilaksanakan pada tanggal 2 sd 4 Juni 2016. -sy
Read More

Pengumuman Hasil UN 2016 MAN Jombang

Sabtu, Mei 07, 2016 |


Selamat untuk siswa kelas XII MAN Jombang atas keberhasilannya mengikuti UN dan sebagaimana hasil rapat dewan guru sejumlah 434 siswa dinyatakan lulus Tahun Pelajaran 2015-2016.
Untuk yang ingin tahu nilai UN Tahun Pelajaran 2015/2016 silahkan di download hasilnya dibawah ini. Nomor yang ada sesuai dengan Nopes UN 4 digit belakang. Contoh: Aqidatul Izza 001-8:

1. BAHASA silahkan klik DISINI

2. IPA
    a. Nomor ujian 4 digit belakang 030-3 sd 064-9 silahkan klik DISINI
    b. Nomor ujian 4 digit belakang 065-8 sd 102-3 silahkan klik DISINI
    c. Nomor ujain 4 digit belakang 103-2 sd 140-5 silahkan klik DISINI
    d. Nomor ujian 4 digit belakang 141-4 sd 178-7 silahkan klik DISINI
   e. Nomor ujian 4 digit belakang 179-6 sd 191-2 silahkan klik DISINI

3. IPS
    a. Nomor ujian 4 digit belakang 192-9 sd 226-7 silahkan klik DISINI
    b. Nomor ujian 4 digit belakang 227-6 sd 264-9 silahkan klik DISINI
    c. Nomor ujian 4 digit belakang 265-8 sd 302-3 silahkan klik DISINI
    d. Nomor ujian 4 digit belakang 303-2 sd 340-5 silahkan klik DISINI
    e. Nomor ujian 4 digit belakang 341-4 sd 378-7 silahkan klik DISINI
    f. Nomor ujian 4 digit belakang 379-6 sd 401-8 silahkan klik DISINI

4. AGAMA silahkan klik DISINI

Selamat atas prestasinya, Semoga sukses selalu.
Read More

Siswa Kelas X Melaksanakan Ujian Praktek Conversation di Bali dan Jogja

Rabu, Mei 04, 2016 |

Senin, 2 Mei 2016, sebanyak 410 siswa dengan perincian 129 laki-laki dan 281 perempuan diberangkatkan oleh Kepala Madrasah menuju ke Bali. Kegiatan rutin kelas X MAN Jombang ini dalam rangka ujian praktek Ekstra Conversation. Ekstra wajib bagi siswa kelas X ini dipandegani guru-guru Bahasa Inggris MAN Jombang. Kegiatan yang bertajuk Bali Excursion 2016 kali ini kerjasama dengan Surya Wisata Tour & Travel dari Sidoarjo. Selain ke Bali, sebanyak 22 siswa juga diberangkatkan ke borobudur Jogja untuk kegiatan yang sama. Untuk rombongan ke Jogja di dampingi 2 orang guru dan seorang tutor.
Kegiatan Bali Excursion 2016 ini akan berkunjung ke tujuh destinasi di Bali dengan dua tempat utama untuk pelaksanaan ujian praktek speakingnya yakni Pantai Kuta dan Bedugul. Menurut M. Arief Hidayatullah siswa kelas X-Mia1 kegiatan ini sangat menyenangkan karena dapat menambah percaya diri siswa. Selain itu, siswa juga berani berkomunikasi dengan bahasa Inggris yang telah mereka pelajari selama setahun di MAN Jombang. "Saya sangat senang dengan kegiatan ini" lanjut siswa yang sudah dua kali berkunjung ke Bali ini.
Selain kegiatan praktek dengan orang asing, siswa juga diwajibkan untuk ujian lisan dengan mendeskripsikan tokoh, tempat, atau hal-hal menarik yang mereka tahu selama dalam perjalanan berangkat di Bis kemarin. Untuk ujian speaking di bis, langsung dinilai oleh guru atau tutor yang telah ditunjuk pada masing-masing bis. Sebagaimana hasil pantauan dilokasi, siswa siswi sangat antusias dalam ujian praktek ini. Dibawah terik matahari Pantai Kuta yang sangat menyengat kulit masing-masing kelompok berusaha kesana kemari untuk mencari turis asing. Orion salah satu turis dari Jerman yang sempat jadi sasaran praktek anak-anak MAN Jombang menuturkan bahwa ini cara yang baik untuk siswa agar berani dan punya percaya diri untuk mempraktekkan bahasa asing. "Kemampuan komunikasi siswa-siswi sangat bagus dan mereka sangat sopan" kesan perempuan yang juga berprofesi sebagai guru sekolah dasar di Jerman ini.
Menutup rangkaian kegiatan Bali study tour kali ini siswa diajak berziarah ke makam Habib Ali bin Umar Bafaqih yang berlokasi di Loloan Barat Kabupaten Negara. Kegiatan ziarah ini sekaligus untuk mengenalkan tokoh penyebar agama Islam di pulau Bali. Setelah berziarah dan Sholat jama' Ta'khir, rombongan yang terdiri dari delapan bis ini langsung menuju Rumah Makan Bidadari di lokasi yang tak jauh dari tempat ziaroh. Setelah menikmati makan malam rombongan langsung melanjutkan perjalanan pulang ke MAN Jombang. Rombongan diperkirakan akan sampai di Jombang pada hari Kamis pukul 06.00. (Sy)

Read More